• MTS NEGERI 4 CIREBON
  • GESIT (Generasi Edukatif Sinergi Islami Terkini)

MTsN 4 Cirebon Sambut KSM dengan Optimis

Weru (HUMAS Kab. Cirebon)

MTs Negeri 4 Cirebon turut mengirimkan delegasinya pada ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) yang berlangsung di titk lokasi MAN 1 Cirebon pada Selasa (2/7/2024).  Pada kategori individu, Queenza Andini mewakili MTs N 4 Cirebon pada bidang Matematika. Sedangkan Filno Nazliantono menjadi utusan pada bidang IPA Terpadu. Dan Listiyani menjadi wakil pada bidang IPS Terpadu. Sementara itu, kategori beregu diwakili oleh Lovely Ayundha Zulfa, Aiko Balian Prameswari dan Dinda Safira Malida yang akan bertanding pada bidang Sosial Sains Terpadu.

Menurut Lovely, perwakilan peserta beregu MTsN 4 Cirebon, soal kali ini lebih mudah dari soal simulasi dan dari soal KSM tahun sebelumnya. "Soal terdiri dari 30 pilihan ganda, 10 soal IPS, 10 soal IPA serta 10 soal Matematika. Semua soal Alhamdulillah bisa kita selesaikan bersama dalam waktu 80 menit, dari waktu yang ditentukan 120 menit," terangnya.

Sedangkan bagi Filno, meskipun ada beberapa pertanyaanyang sulit, tapi semua sudah pernah dupelajari. "Soal KSM IPA Terpadu ada 25 soal pilihan ganda, kebanyakan dari kelas 9 walaupun ada juga soal dari kelas 7 dan kelas 8. Kebetulan sudah dipelajari semua, sehingga mudah untuk dikerjakan," ucapnya.

Menurut Yayah Sahliyah, salah seorang guru pembimbing, beberkan bahwa anak-anak nampak tenang dan optimis saat mengerjakan soal. Dirinya berharap hasilnyapun akan memuaskan.

Ditemui saat mengunjungi peserta, Kepala MTs Negeri 4 Cirebon, Cecep Jalaludin ungkapkan harapannya agar perwakilan madrasah yang dipimpinnya akan bisa mewakili Kabupaten Cirebon pada tingkat provinsi. "Kegiatan KSM ini merupakan pengembangan bakat dan minat peserta didik serta memajukan madrasah. Seperti halnya motto KSM tahun 2024  yaitu Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia. Semoga MTs Negeri 4 Cirebon berhasil sesuai yang diharapkan, mendapatkan juara, sebagai perwakilan dari Kabupaten Cirebon melenggang Tingkat Provinsi," pungkasnya.

Kontributor : Noni Intanningsih, Eky W Pramesti 

Editor : Tri Budiono

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Dukung Optimalisasi Publikasi Madrasah, MTs N 4 Cirebon Adakan Pelatihan Jurnalistik

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) MTsN 4 Cirebon adakan pelatihan jurnalistik bagi siswa, demi berikan fasilitas untuk kembangkan  bakat dan gali minat. Kegiatan yang diikuti oleh 30 sisw

09/02/2025 11:45 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 64 kali
MTs Negeri 4 Cirebon Wujudkan Kebersamaan dan Ketakwaan melalui Yasinan Jumat Kliwon

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) Terus berupaya memperkuat ukhuwah Islamiyah dan membangun karakter religius di lingkungan madrasah, MTs Negeri 4 Cirebon secara rutin menggelar Yasinan setiap

08/02/2025 11:40 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 43 kali
MTs Negeri 4 Cirebon Peduli: Bantuan untuk Siswa Terdampak Banjir

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) 45 siswa MTs Negeri 4 Cirebon terdampak banjir menerima bantuan dari madrasah pada Jumat (7/2/2025). Diserahkan langsung oleh Kepala MTs Negeri 4 Cirebon, Uba

08/02/2025 10:18 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 101 kali
Dampingi Pengisian DRH CPPPK Periode I, Kakankemenag Kab. Cirebon Ajak Semua Kawal Hingga Proses Tuntas

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cirebon melaksanakan pendampingan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) bagi 41 Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian K

09/01/2025 11:30 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 80 kali
MTsN 4 Cirebon Gelar Gema Yasin dan Tahlil Khusus untuk Doakan Pejuang Kemerdekaan

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) 923 peserta didik, bersama Kepala Madrasah, para guru, serta tenaga kependidikan berkumpul di halaman MTs Negeri 4 Cirebon pada Jumat (16/8/2024), untuk mel

16/08/2024 11:30 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 226 kali
MTsN 4 Cirebon Meriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI dengan Beragam Perlombaan

Weru (HUMAS Kab. Cirebon) MTs Negeri 4 Cirebon menggelar berbagai perlombaan untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan yang d

15/08/2024 10:30 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 233 kali
Tim Futsal MTs Negeri 4 Cirebon Raih Juara 1 Friendly Match Futsal

Kecomberan, Talun (HUMAS Kab. Cirebon) Tim futsal MTs Negeri 4 Cirebon raih 2 medali dalam Friendly Match Futsal melawan tim futsal SMPIT Akmala Sabila. Pertandin

10/08/2024 11:30 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 308 kali
MTs Negeri 4 Cirebon Lakukan Studi Tiru ke MTs Negeri 1 Kota Malang

Malang (HUMAS Kab. Cirebon) MTs Negeri 4 Cirebon lakukan studi tiru ke MTsN 1 Kota Malang pada Jum'at (02/8/2024). Kepala Madrasah, Cecep Jalaludin, bersama&

02/08/2024 11:30 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 256 kali
Siswa-Siswi MTs Negeri 4 Cirebon Ikut Serta dalam Seminar Pencegahan Stunting

Watubelah, Sumber (HUMAS Kab. Cirebon) Siswa-siswi MTs Negeri 4 Cirebon hadiri Seminar Kependudukan dalam rangka Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) 2024 yang dilaksanakan pada ha

19/07/2024 11:35 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 230 kali
MTs N 4 Cirebon Ajak Siswa Baru Mengenal Lingkungan dengan MATSAMA Bebas Bullying

Weru Kidul, Weru (HUMAS Kab. Cirebon) Membangun Generasi Cerdas, Kreatif, Inovatif, dan Berakhlak Mulia di Era Digital menjadi tema Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (

16/07/2024 14:25 - Oleh MTsN 4 CIREBON - Dilihat 190 kali